Jumat, 24 Oktober 2014

Wagub Ishak Mekki Buka Garuda Travel Fair



Palembang - Wakil Gubernur Sumatera Selatan H. Ishak Mekki membuka Garuda Indonesia Travel Fair (GATF) 2014, bersama BCA sebagai bank partner berlangsung 24-26 Oktober 2014. Acara yang resmi dibuka pada jumat 24 Oktober 2014 di Atrium Palembang Icon telah sukses digelar di kota besar di Indonesia Seperti Jakarta, Semarang, Surabaya dan Denpasar.

Turut hadir Henny Nucahyani selaku General Manager Garuda Indonesia Branch Office Palembang, beserta Kepala BCA KCU Mesjid Lama.

Wakil Gubernur H. Ishak Mekki dalam sambutanya menyambut baik akan adanya
Garuda Indonesia Travel fair ini. Mantan Bupati OKI berharap acara ini memberikan imbas khsusnya dalam perekonomian sebagai media promosi Internasional.

Saat ini Sumsel sudah terbiasa menyelenggaarakan even bertaraf internasional, sebentar lagi Sumsel menyelenggarakan Asian Unversity Games, tidak hanya itu Sumsel bersiap menyelenggaran Asian Games 2018.

Dalam kesempatan ini Wagub Ishak Mekki mengajak masyarakat Sumsel untuk mendukung acara ini. Karna Garuda Indonesia merupakan kebanggan kita semua bangsa Indonesia.


General Manager Garuda Indonesia Branch Office Palembang Henny Nucahyani acara ini merupakan "consumer travel airline" terbesari di Palembang, diharapkan menjadi event tahunan yang bergengsi dan dinanatikan oleh para mitra dan masyarakat, " Dalam GATF 2014 ini menaefetkan total penjualan 5Milyard selama tiga hari"

GATF 2014 ini dimaksudkan memfaslitias masyarakat untuk mendapatkan informasi mengenai daerah tujuan wisata terbaik di dalam dan luar negri,  serta memfaslitasi para "traveler" dan masyarakat mendapatkan harga tiket dengan harga terjangkau.

Lanjutnya, travel fair ini mendukung program pemerintah dalam pengembangan pariwisata Nasional.

Penetapan Garuda Indonesia sebagai " the world's best cabin crew 2014" berdasarkan pada "customer satisfaction survey" dilaksanakan secara global dari sekitar 18 juta penumpang terhadap 245 perusahaan penerbangan internasional

Tidak ada komentar: