Kamis, 25 September 2008

ka maut

Perlintasan KA Berpalang Baru 60%

Palembang,


Para pemudik yang melintasi wilayah Sumatera Selatan (Sumsel) diimbau ekstrahatihati saat melalui perlintasan kereta api (KA). Soalnya, baru, sebanyak 60% perlintasan KA yang dilengkapi palang pengaman.
Kepala Humas PT Kereta Api (PT KA) Divisi Regional (Divre) III Sumsel Darmawan mengungkapkan, berdasarkan hasil inventarisasi,terdapat 142 perlintasan KA di Sumsel. Baru sebanyak 82 di antaranya atau 60% yang sudah memiliki palang, sementara sisanya sekitar 40% belum memiliki pengaman.

Untuk mengantisipasi terjadi kecelakaan di perlintasan KA, pihaknya berkoordinasi bersama pihak terkait dengan menempatkan petugas untuk menjaga perlintasan KA selama arus mudik dan balik Lebaran.“Bagi para pemudik, jika melewati perlintasan KA harus ekstrawaspada, jangan tergesa-gesa,” ucapnya. Sementara itu, Kepala Subdinas Perkeretaapian dan Angkutan Jalan pada Dinas Perhubungan, Komunikasi, dan Informasi (Dishubkominfo) Sumsel Novri Dalimunthe mengungkapkan, untuk meminimalisasi terjadinya kecelakaan di perlintasan KA, Dishub akan memasang alarm atau sirene di delapan titik perlintasan KA. “Pemasangan (sirene) bertujuan memberikan rasa aman bagi masyarakat yang hendak melintas di perlintasan tanpa palang.Terlebih, arus mudik sudah dekat sehingga volume kendaraan maupun KA yang melintas meningkat,” ungkap Novri sembari menjelaskan, alarm berfungsi memberikan tanda peringatan bagi pengguna jalan yang melintas. Sehingga diharapkan kecelakaan dapat diminimalkan. (sir)

Tidak ada komentar: