Rabu, 18 April 2012

Kuliah Umum Alex Noerdin di Kampus STP


Kuliah Umum Alex Noerdin di Kampus STP


            Kesuksesan Alex Noerdin dalam memimpin Sumatera Selatan nampaknya menjadi magma tersendiri bagi kaum akademisi. Bertempat di Kampus Sekolah Tinggi Perikanan, pasar Minggu, Selasa (18/4), Alex memberikan kuliah umum Kiat Kiat Kesuksesan Alex Noerdin Sebagai Pemimpin Dalam Menjalankan Strategi Program Pembangunan Daerah yang diikuti oleh seluruh civitas akademika Sekolah Tinggi Perikanan.
            Rektor STP, DR Jojo Juarsa MM dalam sambutannya mengungkapkan, kehadiran Alex Noerdin di kampus pencetak tenaga ahli bidang perikanan sebagai kado ulang tahun STP ke 50. Untuk itu, pemaparan Alex dalam kuliah umum ini sangat penting bagi taruna – taruni STP, terutama bagaimana kiat dalam memajukan potensi daerah seperti yang dipaparkan Alex.
            “Kuliah umum ini penting sebagai bekal para taruna untuk mengapluikasikan ilmu yang didapat di kampus ini ketika terjun ketengah masyarakat nanti,’ kata Jojo.
            Alex yang dating bersama Nono Sampono, dalam kuliah umumnya memaparkan, luas Sumatera Selatan 191 kali luas Jakarta yang terdiri dari 11 Kabupaten dan 4 kota, memiliki potensi yang luar biasa  baik potensi laut maupun sungai.’Jadi potensi perikanan dan kelautan Sumsel luar biasa besarnya,” kata Alex sidambut tepuk tangan mahasiswa.
            Alex lantas memaparkan keberhasilan Sumsel sebagai pemasok beras nasional. Bahkan Sumsel menjadi pemasok terbesar.”Kita bahkan sudah suplus,” kata Alex.
            Untuk perikanan, lanjut Alex, ada 900 kektare yang bias digarap, begitu juga untuk batubara, gas dan minyak bumi.”Kita sangat kaya, bahkan gas kita sudah diekspor ke Singapura,” kata Alex Noerdin.
            Sebelum memberikan kuliah umum, Alex memberikan sumbangan kepada STP berupa 10 komputer dan 2 printer. Bahkan Alex pun berjanji akan memberikan sebuah bus untuk kampus ini lantaran STP usdah tidak memiliki bus yang layak untuk kegiatan mahasiswanya.”INsya Allah akan saya berikan bantuan sebuah bus. Itu dikirim dari Sumsel, bagaimana kalau nanti saya jadi di Jakarta, mungkin bias lebih dekat dan tidak menyebarang lautan,” canda Alex.
            Lebih jauh Alex memaparkan, dari hasil kerja kerasnya selama 2,5 tahun menjabat sebagai gubernur, posisi Sumsel saat ini sudah sepuluh besar.’Dan insya Allah akan menjadi tiga besar.”Potensi yang dimiliki Sumsel khususnya bidang perikanan sangat luar biasa. Dan untuk itu, saya mengajak anak-anaku yang berasal dari Sumsel dan dari daerah lain untuk menyelesaikan pendidikan dan kembali ke Sumsel untuk memajukan Sumsel,” ajak Alex.
            Alex lantas bercerita soal kepemimpinannya di Musi Banyuasin. Alex mengungkapkan, ketika menjadi Bupati, ia memiliki sepuluh program andalan. Yang pertama sekolah gratis, kemudian pengobatan gratis, bantuan umum gratis, menikah gratis KTP dan SIM gratis, melahirkan gratis, akte gratis dan meninggalpun gratis dan keluarga yang terkena musibah diberikan dana 3 juta rupiah.
“Kamudian ketika saya menjadi gubernur, janji kampanye 1 tahun diselesaikan hanya dalam waktu 81 hari dan mendapat pengakuan dari Muri dan Negara seperti USA. Ini bukti bahwa apa yang kita sama-sama lakukan memang diperlukan masyarakat,” jelas Alex disambut tepuk tangan mahasiswa.
Dalam kesempatan itu, Alex juga menunjukkan gambar Jakabaring Sport City kepada mahasiswa. Menurut Alex JSC merupakan kebanggan masyarakat Sumsel.”Banyak event internasional yang akan digelar di JSC, karena JSC sudah memenuhi standart internasional. Jangan bandingkan JSC dengan Senayan, masyarakat Sumsel akan marah, karena Singapura saja lewat. Semua yang dilakukan untuk perubahan, khsusnya olah raga di Sumsel. Ini satu satunyatempat olah raga yang paling kompleks dan jangan dibandingkan dengan Jakarta, karena JSC salah satu yang terbaik di Asia,” kata Alex.
Nah…? Bagaimana Jakarta? Kenapa saya mau mencalonkan diri ? “Saudara saudara lihat wajah suram Jakarta. Banjir, macet, sampah dan beragam masalah sosial lainnya. Bayangkan, sungai Ciliwung yang berada di tengah kota, kumuh dan penuh sampah. Anehnya, Jakarta dapat Adipura, padahal kondisinya seperti itu>” sindir Alex.
“Kami maju untuk membawa perubahan dengan slogan Tiga Tahun bias. Jika tiga tahun tidak terpenuhi kami mundur. Satu hari setelah dilantik ,saya akan membeaskan biaya sekolah hingga SMU, itu janji kami!” seru Alex dan lagi-lagi mendapat tepuk tangandari mahasiswa.
Sementara itu, Nono Sampono yang diminta Alex untuk memberikan sambutan mengatakan, dirinya dan Alex punya konsep yang jelas untuk membangun Jakarta.’Saya dan Alex punya konsep agar Jakarta menjadi kota pelabuhan. Untuk itu, pengembangan potensi perikanan yang cukup besar di Jakarta harus dikembangkan dan kita punya komitmen untuk itu,” kata Nono Sampono.
Menjawab pertanyaan mahasiswa bernama Daru dan seorang mahasiswi soal komunikasi antara Gubernur, Bupati dan masyarakat, serta kepemimpinan dalam rumah tangga, dengan diplomatis Alex mengatakan,””Ada tiga prioritas Sumsel, Pendidikan, Kesehatan dan Kesempatan Kerja. Kita punya program memberikan dorongan kepada daerah yang memiliki potensi laut serta daerah lain yang memiliki potensi bumi akan di bantu Pemprov. Maka dari itu, tadi pak Juju mengatakan agar ada sekolah perikanan di Sumsel, sekarang saya tantang untuk membuat kampus STP di Tanjung Api Api,” kata Alex.
 Soal keluarga, Alex mengatakan, sebagai pemimpin dalam rumah tangga, ia memberikan yang terbaik untuk keluarga, termasuk pencicikan bagi anak-anaknya.”Dody Reza Alex kini menjadi anggota DPR RI, Saya selalu mendapat dukungandari keluarga sehingga saya bias sukses dalam karier dan keluarga,” tandas Alex.


Cagub dan Cawagub DKI H Alex Noerdin dan Nono Sampono, Rabu (18/4) memberikan Kuliah Umum di Sekolah Tinggi Perikanan Jakarta

Foto : Untung Sarwono

Tidak ada komentar: