Selasa, 10 Februari 2009

REI bangun 1.000 rumah

REI Siapkan Rp 60 M Bangun 1.000 Rumah di Sumsel


Palembang:

Realestate Indonesia (REI) pusat menyiapkan anggaran sebesar Rp 60 miliar untuk menggarap lahan seluas 70 ha di kawasan Keramasan, Palembang, bagi pembangunan 1000 rumah.

Agar penggarapan lahan tersebut lebih optimal, menurut Sekjen REI Alwi Bagir Mulachela, kemarin usai menghadap Gubernur Sumsel Alex Noerdin, menawarkan kerjasama kepada Pemerintah Provinsi Sumsel.

”Karena di sekitar lahan milik REI ada juga aset lahan milik pemrov seluas 90 hektare, merupakan langkah optimal kalau ada kerjasama. Sehingga lahan tersebut menjadi kawasan siap bangun yang nantinya bisa disiapkan berbagai fasilitas umum,” ujar Alwi Bagir.

Nantinya, tambah Alwi Bagir, di lahan tersebut akan dibangun rumah sehat sederhana berbagai tipe.

Sementara, pemprov sendiri rencananya akan membangun rumah sangat sehat sederhana bagi warga miskin. ”Seperti tukang becak, tukang ojek, pedagang kaki lima dan mereka yang bekerja di sektor informal lainnya. Sementara bagi guru danPNS lainnya disiapkan di kawasan Jakabaring. Kami belum memberikan respon atas penawaran REI, tetapi tentu akan dibahas terlebih dahulu. Sehingga jelas bagaimana mekanismenya,” ujar Asisten II Pemrov Sumsel Edi Hermanto kemarin.

Sementar pihak REI sendiri memastikan pembangunan di kawasan terseb ut akan diserahkan kepada anggota REI setempat. Begitupun soal penyiapan lahan, kalaupun mereka yang mempersiapkan lahan milik Pemprov, tidak mesti REI juga yang nantinya membangun rumah tersebut. ”Itu nanti terserah kebijakan pemprov, kepada siapa mereka mempercayakan pembangunan tumah terseb ut,” tambahnya. (k20)

Tidak ada komentar: