Palembang:
Seorang petani, Sungapi (36), warga Desa Mekar
Jaya, Kecamatan Keluang,Kabupaten Musi Banyuasin (Muba) mengalami luka bakar di
wajahnya akibat tabung gas 3 kg meledak Rabu
(7/12) sekitar pukul 19.30 WIB.
Karena luka bakar yang diderita di wajah, badan,
dan tangannya cukup parah, korban Kamis (8/12) pagi dirujuk ke Rumah Sakit (RS)
Dr Mohammad Hoesin (RSMH) Palembang. Saat ini sedang mendapatkan perawatan
intensif di ruang luka bakar.
Kartini (39) istri korban menuturkan, peristiwa
itu berawal saat suaminya sedang sedirian di rumah dan membersihkan kompor gas
yang rusak.
”Waktu kejadian memang saya tidak ada di rumah. Sebelum pergi ke rumah ibu saya, yang berada persis di depan rumah kami, saya sempat lihat suami saya membetulkan kompor gas di dapur,” kata Kartini di RSMH Palembang kemarin.
Ketika baru tiba di rumah ibunya, dia kaget sekali
mendengar suara ledakan keras sebanyak satu kali. ”Setelah ditelusuri, ternyata
asal ledakan dari rumah kami.
Saya lihat suami saya sudah terkapar di lantai sambil menjerit kesakitan karena wajah, badan, dan tangan mengalami luka bakar,” katanya.
Saya lihat suami saya sudah terkapar di lantai sambil menjerit kesakitan karena wajah, badan, dan tangan mengalami luka bakar,” katanya.
Kartini menduga penyebab tabung gasnya meledak
karena kabel selang tabung gas ada yang bocor. Saat suaminya menghidupkan
kompor gas, diduga gas yang bocor menyambar wajah dan badan korban.
Sementara itu, korban Sungapi mengaku tidak tahu jika kabel selang tabung gasnya bocor. ”Sakit sekali wajah, badan, serta tangan saya kena semburan gas api kompor gas itu,” ujarnya saat dibawa ke ruang bedah RSMH Palembang. (sir)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar